HAFALAN DAN FUTSALAN - MI Modern Tahfidzul Quran

PPDB Tahun 2025/2026


Diberdayakan oleh Blogger.

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Sabtu, 11 Januari 2025

HAFALAN DAN FUTSALAN

 Sabtu, 11 / 1/2025

Peserta didik kelas 1 MI Modern Tahfidzul Qur'an Karangmoncol melakukan olahraga Futsal yang dilaksanakan di ALIN Futsal Kasih, Kertanegara.

Kegiatan dilakukan guna mengenalkan lapangan dan permainan Futsal kepada anak didik, sebelum bermain, siswa tidak lupa untuk berfoto dan setelah itu melakukan murojaah surat An Naba, An Nazi'at dan 'Abasa.

Anak anak merasa senang karena baru kali ini mereka mengunjungi lapangan futsal Indoor dan  bermain di dalamnya, sungguh kegiatan yang mengasyikkan. 

"Di dalam Tubuh Yang Sehat, terdapat Jiwa Yang Kuat"

Ungkapan "di dalam tubuh yang sehat, terdapat jiwa yang kuat" dalam Islam adalah Al 'aklus salim filjismis saliim. Ungkapan ini memiliki arti bahwa kesehatan raga berpengaruh besar terhadap kesehatan jiwa seseorang.

Berikut beberapa hal yang dapat dilakukan untuk menjaga kesehatan mental: 

  • Olahraga teratur
  • Makan sehat dan teratur
  • Tidur yang cukup
  • Meditasi
  • Menulis di jurnal
  • Kurangi konsumsi kafein
  • Tetap terhubung dengan orang tersayang